Kumpulan Resep Masakan Indonesia Praktis

Resep Termudah Membuat Brownies Kukus Pandan

Kue Brownies Pandan Kukus - Merupakan resep lanjutan dari brownies coklat dan brownies keju yang telah kami bagikan kepada anda pada pertemuan beberapa waktu yang lalu, jika ingin melihatnya kembali, tinggal klik saja tulisan berwarna biru tersebut dan anda akan dibawa ke halaman dituju. kalau kita bandingkan dari tiga jenis brownies ini tentu memiliki rasa dan proses peracikan yang berbeda. Namun kami tidak dapat menentukan mana yang enak dan mana yang enggak, karena setiap orang memiliki selera yang berbeda. Yang pasti ke 3 resep yang kami bagikan ini mempunyai ciri khasnya masing - masing yang dapat membuat anda bingung ingin memilih yang mana,,he he. Oks ..dengan tidak panjang lebar lagi ...ini dia resep brownies pandan ala Resep masakan indonesia praktis khusus kami persembahkan untuk anda pengunjung setia blog ini.

Resep Membuat Brownies Kukus Pandan


Bahan :
  • 60 gram tepung terigu protein sedang.
  • 3 butir Kuning Telur, Ambil putihnya dari satu telur saja.
  • 1/4 sendok teh Cake emulsifer dan baking powder
  • 4 sendok makan Gula pasir
  • 2 sendok makan Susu bubuk.
  • 50 gram Coklat blok. Lelehkan.
  • 1/4 sendok teh gram Pasta Pandan 
  • 3 sendok makan Margarine sebanyak 30 gram. cairkan.
  • Kertas roti

Nah, jika bahan di atas sudah tersedia. Sekarang mari kita ikuti proses pengolahannya berikut ini.

Cara Membuat Brownies Kukus Pandan
  1. Mixer kuning telur, gula pasir, putih telur dan cake emulsifer sampai mengembang dan lembut.
  2. Kemudian satukan tepung terigu, susu bubuk dan baking powder, lalu ayak sampai halus.
  3. Masukkan hasil ayakan diatas ke dalam kocokan telur tadi, aduk sampai tercampur rata.
  4. Tambahkan juga margarin cair, aduk rata.
  5. Selanjutnya tuangkan lelehan coklat blok sambil diaduk perlahan.
  6. Berikutnya tambahkan pasta pandan dan aduk lagi hingga semua bahan benar - benar tercampur dengan sempurna.
  7. Kemudian tuang adonan ke dalam cetakan yang sudah dilapisi dengan kertas roti terlebih dahulu.
  8. Kukus adonan lebih kurang 25 menit atau sampai matang. kemudian angkat, biarkan dingin di suhu ruangan.
  9. Jika sudah dingin, olesi brownies dengan cream, lalu teburkan parutan keju atau pelengkap lainnya sesuai selera anda.
  10. Brownies pandan siap di hidangkan.
Apabila ingin warna browniesnya agak lebih hijau cerah anda dapat menambahkan pewarna ke dalam adonannya kira - kira seperempat sendok teh saja. Demikianlah resep praktis membuat brownies rasa pandan enak dan lembut. Semoga bermanfaat.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Resep Termudah Membuat Brownies Kukus Pandan

0 komentar:

Post a Comment